Retreat KISARA 2016 : Hangat dalam Kebersamaan

retreat KISARA 2016
retreat KISARA 2016

Hai sobat Kisara, selamat Tahun baru yaaa….  Tahun 2016 sebentar lagi akan terlewati, bagaimana kesan tahun ini ? pastinya sobat punya kenangan yang tentunya gak akan terlupakan. Penghujung tahun 2016 ini Kisara baru saja melakukan sebuah kegiatan yang sangat seru dan paling ditunggu oleh relawan Kisara. Ya … kami baru saja melakukan retreat, yaitu acara liburan dan refreshing nya relawan Kisara. Seperti namanya, kegiatan ini berfungsi untuk me re-treat relawan Kisara yang sudah banyak melakukan kegiatan -kegiatan yang mengundang stress yang tujuannya agar setelah retreat ini relawan Kisara bisa “segar” kembali untuk dapat melakukan kegiatan di tahun 2017.

Berbicara tentang retreat, ada banyak cerita tentang retreat nih yang akan di share kali ini. Retreat kali ini kami adakan di Bedugul Lake View Villa. Luas bangunannya gak usah dihitung lah yaa, cukup lah buat kami untuk lari-larian di dalam villa. Villa ini mendukung banget kegiatan kami yang serba heboh, ada halaman yang menjadi salah satu korban keseruan permainan yang kami lakukan dan ruang serbaguna yang menjadi basecamp kami, meskipun disediakan kamar, tapi tetap kan lebih seru kalau kita tidur saling tindih di serbaguna tersebut.

Retreat kali ini berlangsung hanya dua hari satu malam, waktu yang singkat ya dibandingkan kegiatan-kegiatan lain yang dilakukan, tapi persiapan acara ini gak kalah ribet lho dibandingkan acara lainnya, seperti mencari villa yang sesuai keinginan, mengumpulkan makanan, mengatur waktu retreat agar bisa diikuti oleh sebagian besar relawan, sampai pada perjalanan yang tidak semuanya bisa berangkat bersamaan, ada beberapa relawan yang datang menyusul bahkan ada yang harus pulang duluan karena kesibukan kuliah, tapi pada acara utama kami bisa berkumpul semua.

Apa aja sih acaranya ?

  1. Kekompakkan

Kekompakkan ini diwakili dengan melakukan permainan di halaman, relawan dibagi menjadi tiga kelompok sama banyak, kemudian ada beberapa tantangan untuk masing-masing kelompok agar bisa menjadi kelompok terbaik. Meskipun ada persaingan atar kelompok, namun ada terselip kerjasama antar kelompok untuk mengalahkan kelompok lainnya. Nah itu terlihat pada waktu kelompok 2 dan kelompok 3 kerjasama mengalahkan kelompok 1 pada waktu permainan menjaga lilin.

  1. Kekeluargaan

Kekeluargaan di Kisara tentunya gak usah diragukan lagi, selain saling membantu saat kegiatan kami juga ada sharing individu tentang masalah yang dihadapi dalam kehidupan seari-hari terutama masalah tugas kuliah dan percintaan tentunya. Pada retreat ini juga ada acara kekeluargaan yang gak bisa dilupakan, jadi kami diberi sebuah kertas untuk dituliskan nama masing-masing, setelah itu kertas akan dioperkan ke teman di sebelah kanan untuk dituliskan hal apa yang ada pada orang yang namanya tertulis pada kertas tersebut, boleh negatif boleh positif asal tidak menilai dalam bentuk fisik dan begitu seterusnya sampai kertas itu kembali ke orang yang menulis namanya. Tujuan permainan ini adalah untuk menyadari kekurangan dan kelebihan sesama relawan, jadi kami tidak hanya melihat kelebihannya tapi juga menyadari kekurangannya sehingga kami bisa saling mengerti satu sama lain. Duh so sweet kan kami.

  1. Kebersamaan

Kebersamaan ini terlihat dari adanya berbagai makanan bersama, ada banyak jenis makanan yang disediakan seperti sosis bakar, jagung bakar, jagung rebus, spaghetti, nugget, ikan bakar, dan masih banyak cemilan lainnya. Masing-masing jenis makanan tidak disediakan dalam jumlah banyak, nah tugas kami adalah bagaimana caranya agar semua relawan yang datang dapat mencicipi semua jenis makanan tersebut. Ada yang sepiring berdua, ada juga yang saling suap-suapan demi makan bersama. Kebersamaan juga terlihat dalam berbagi kasur, tidak banyak kasur yang disediakan, jadi kami harus tidur saling himpit-himpitan agar semua bisa tidur di kasur, karena kebetulan di Bedugul, jadi hanget euyy.

  1. Kebahagiaan

Moment bahagia ini sangat terlihat saat relawan yang ikut retreat ini saliang tukar kado. Ada yang mendapatkan penggorengan, ada yang mendapatkan penjepit bulu mata, ada juga cowok yang dapat kalung cewek, dan yang paling lucu adalah relawan yang paling tinggi mendapatkan baju yang ukurannya kecil. Selama acara retreat ini ada banyak kebahagiaan yang tercipta. Jadi tujuan diadakan acara ini sangat berhasil.

            Sekian ya sobat Kisara, sampai jumpa di acara berikutnya.

Viva Youth, Viva Kisara..

Leave a Replay

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top